BFGoodrich Day di Khao Yai, Berikan Wisatawan Pengalaman Petualangan On-road dan Off-road yang Menantang

Kemeriahan BFGoodrich Day di Khao Yai, Berikan Pengalaman On-road dan Off-road yang Menantang

Lingkarpost.com – BFGoodrich menggelar kegiatan eksklusif bertajuk "BFGoodrich Day 2023" yang dihadiri oleh lebih dari 200 distributor, media, dan pembuat konten kreatif dari 8 negara di kawasan Asia dan Oceania. Acara ini menawarkan kesempatan kepada para pecinta otomotif untuk merasakan langsung fitur, handling, dan performa dari ban BFGoodrich di medan on-road dan off-road di Taman Nasional Khao Yai, Nakhon Ratchasima, Thailand. Rangkaian kegiatan tersebut berlangsung pada 3-11 November 2023.

Baca Juga  Toyota Tak Lagi Gunakan Lingkaran Biru Sebagai Ciri Khas Layanan Hybrid

Menurut Presiden Direktur PT Michelin Indonesia Sai Banu Ramani, kegiatan ini merupakan bentuk dedikasi untuk menghadirkan performa terbaik, keselamatan, dan keandalan BFGoodrich baik di medan on-road maupun off-road. Kegiatan interaktif ini juga menyoroti sejarah dan warisan panjang dari BFGoodrich yang telah hadir selama lebih dari 150 tahun.

Pengunjung dapat merasakan pengalaman berkendara interaktif yang mendebarkan di 5 Workshop Station. Dua di antaranya merupakan kegiatan off-road (lintas alam, hotlap, dan off-road buggy) yang berlokasi di Wild Calling Farm Park. Sementara dua kegiatan lain mengambil setting on-road (handling & breaking, sirkuit mini, dan hotlap) yang berlokasi di 8 Speed Motor Track. Kegiatan lain adalah off-road trail trip menuju Khao Yai Tieng.

Baca Juga  Honda luncurkan All New Accord, pada saat ini bermesin hybrid

Brand Ambassador BFGoodrich Julian Johan atau Jejelogy mengatakan bahwa para pecinta otomotif dari Indonesia mendapat kesempatan untuk mencoba berbagai lini BFGoodrich di ajang "BFGoodrich Day 2023". Ia menyatakan bahwa lini on-road BFGoodrich g-Force Phenom memiliki performa di atas ekspektasi, sementara untuk off-road, lintasan yang bervariasi dapat ditaklukkan dengan mudah oleh kendaraan 4×4 yang dilengkapi dengan BFGoodrich KO2, BFGoodrich Trail Terrain, dan BFGoodrich KM3.

Baca Juga  Honda Motocompacto e-Scooter diperkenalkan di dalam Amerika Serikat

Check Also

Spesifikasi LC200 yang mana digunakan Jeje pada event AXCR 2023

Spesifikasi LC200 yang digunakan Jeje pada event AXCR 2023

Lingkar Post – Ibukota – Pereli Indonesia Julian Johan akan mengikuti kegiatan Asia Cross Country Rally (AXCR) …